KustomGaras The Journal x @muhammadrenalddi
Hello, perkenalkan nama saya Renaldi, umur 21 tahun asal kota Palembang - Sumatera Selatan. Sekarang ini saya masih kuliah di Politeknik Pariwisata Palembang, dan disini mau cerita tentang motor Honda C70 tahun 1978 yang menjadi kesayangan saya.
Mungkin disini saya merestorasi motor tua karena memang dari dulu menyukai kendaraan yang classic, jadi saya memutuskan untuk merestorasi motor saya. Konsep yang dipakai untuk Honda C70 saya, adalah ingin menyerupai seperti ala-ala little cub nya Jepang.
Sebenarnya saya menghindari untuk mengcustom motor secara ekstrem yang mengubah bentuknya, soalnya saya ingin motor saya tampak orisinil classic meskipun engga 100% orisinil pabrik.
Semua part di motor Honda C70 saya ini yaa bisa dikatakan semuanya saya suka, yang membedakannya hanya di ban sih, kebetulan saya pake ban ring 14, jadi ala-ala little cub.
Suka duka dalam proses merestorasi motor ini banyak dukanya ya wkwkwk. Terutama soal keuangan karena kebetulan saya masih kuliah dan belum bisa mencari uang sendiri, terkadang juga ya ada lah dapat uang dari job-job sendiri, tapi ya itu kendala terbesar sih keuangan nya untuk membeli parts yang mungkin ada yang langka, atau yang tidak di produksi lagi. Yaaa namanya kita mau main motor classic ya siap aja suka duka ditelen mentah-mentah. hehe.
Keinginan untuk diterapkan di motor ini kek nya engga deh, udah cukup segini dulu. Kalo ingin nambah koleksi ya. wkwkw Kepengen banget motor Pispot Unyil C50, sangat mengidamkan sekali hehehehe
Deskripsikan karya motor dalam 3 kata?
Classic, Mewah, LucuBerteman dengan saya:
Nama / Alias : RenaldiFacebook : renaldi99@yahoo.co.id
Instagram : @muhammadrenalddi
Website : -
-------
Note.
Yuk ikutan mejeng di The Jounal Kustomgaras.com, dengan mengirimkan cerita tentang motor kalian ke email kustomgaras@gmail.com
Note.
Yuk ikutan mejeng di The Jounal Kustomgaras.com, dengan mengirimkan cerita tentang motor kalian ke email kustomgaras@gmail.com