Like Traditional Chopper - Kawasaki KZ200

Custom Chopper Style KZ200 Merzy
Photo by Ziad Pamungkas

The Journal by Ziad Pamungkas

Ceritakan tentang profil diri?
Nama saya Ziad Pamungkas, asal dari kota Bogor, profesi saya adalah seorang seniman yang bergelut di dunia seni rupa yakni berupa pinstriping, mural, sketch, artwork dan seni visual lain-lain.

Merk, tipe motor dan tahun produksi?  

Basic motor yang saya bangun Kawasaki Binter Merzy KZ200 Chopper taun produksi 1980.

Mengapa memutuskan untuk melakukan custom pada motor? 

Karena saya tipikal orang yang tidak suka hal yang umum, mau berani tampil beda daripada orang lain. Oleh karena itu saya ingin motor yang benar-benar eklusif, tidak pasaran seperti kebanyakan motor lainnya.

Old Rust Binter Merzy KZ200
Photo by Ziad Pamungkas

Chopper Custom Binter Merzy KZ200
Photo by Ziad Pamungkas

Apa konsep, dan terinspirasi dari apakah? 
Konsep motor saya traditional chopper, yang begitu terinspirasi dari bengkel Small City Cycles asal Amerika Serikat. Desain yang sederhana namun kompak menjadi konsep dari motor-motor chopper karya mereka, hal inilah yang sesuai dengan kemauan saya.

Apa saja yang dibikin custom? 

Frame, springer, gastank, seluruh body work, pokok nya hanya menyisakan mesin dan backbone rangka saja.

Kawasaki KZ200 Chopper Custom
Photo by Ziad Pamungkas
Bagian mana yang paling kamu sukai dari motor ini, alasannya? 
Raiser stang, karena sensasi yang ditimbulkan ketika mengendari motor ini. Bikin tambah bangga karena chopper.

Ceritakan suka-duka dalam proses custom? 

Puas dengan hasil akhir nya, dan duka nya pas proses modifikasi nunggu jadi nya lama :(

Masih ada keinginan lain yang ingin diterapkan pada motor? 

Finishing chrome di beberapa bagian, supaya lebih eye-catchy motor ini.

Tradional Chopper Motor Custom Kawasaki Binter Merzy
Photo by Ziad Pamungkas
Deskripsikan karya motor kamu dalam 3 kata? 
Like traditional chopper.

Sunmori Motor Chopper Kawasaki Binter Merzy
Photo by Ziad Pamungkas

Berteman dengan saya:

Nama / Alias : Ziad Pamungkas
Facebook : Ziad Pamungkas
Instagram : @peluk_kiss

-------
Note.
Yuk ikutan mejeng di The Jounal Kustomgaras.com, dengan mengirimkan cerita tentang motor kamu ke email kustomgaras@gmail.com . Berbagi untuk menginspirasi!

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Post Ads