Kawasaki Binter Merzy KZ200 Old Skool Cafe Racer

Modifikasi Cafe Racer KZ200 Binter Merzy
Foto: Hafizh / Tabloid Motor Plus

The Journal by Andi Eka Setiawan

Ceritakan tentang profil diri atau bengkel?

Nama saya Andi Eka Setiawan, sekarang ini usia 24 tahun, lahir di Jakarta 1994. Saya sejak SMP sudah mengenal dunia permotoran dari Ayah, karena beliau adalah mantan pembalap tahun 80' an di Kemayoran kelas Road Race 150cc dan mungkin darah itu mengalir ke saya hehe. Kalau bengkel saya kenal dari jaman SMA bernama Pak Sukani, saya mengenal beliau karena banyak sekali kelebihan yang belum orang lain / bengkel lain bisa dalam dunia ngelas atau rebuild motor custom. Saya tertarik untuk mencoba dan motor ini yang pertama saya build di bengkel beliau yang saat ini lebih akrab bernama "Pakde Garage"

Merk, tipe motor dan tahun produksi? 

Kawasaki Binter Merzy KZ200 tahun 1974

Mengapa memutuskan untuk melakukan custom pada motor? 

Saya membangun motor custom yang berkonsep Cafe Racer ini karena memang cowok banget lah, dan lebih suka membangun Cafe Racer saya ini lebih ke Old Skool Road Race yang populer dan ngehits pada era nya di tahun 70' an. Dan yang terpenting saya berterimakasih sekali kepada rekan-rekan Cafe Racer Owner Tangerang (CROT) yang atas bantuan dan selalu mensupport di setiap acara apapun.


Custom Binter Merzy KZ200 Cafe Racer
Foto: Hafizh / Tabloid Motor Plus

Apa konsep dan terinspirasi dari apakah?

Konsep yang saya bawa pada motor ini adalah Old Skool Cafe Racer, terinspirasi dari trend balap motor pada tahun 1970an.

Apa saja yang dibikin custom? 

Dari tangki, jok belakang dan hampir 90% semua custom, saya hanya bermodal Mesin dan Rangka saja, totalitas. Ada sedikit detail yang menarik di motor ini yakni dual karbu disamping kanan body. :)

Bagian mana yang paling kamu sukai dari motor ini, alasannya? 

Tangki dan kaki-kaki nya yang membuat saya lebih suka ngeliat nya keliatan gagah banget dan berisi

Ceritakan suka-duka dalam proses custom? 

Beberapa kendala yang cukup bikin penasaran yaitu mengenai masalah dudukan body, mesin yang suka mogok dan dudukan jok belakang masih beberapa kali harus di ubah karena harus mengikuti ukuran tinggi dan berat badan saya.

Kawasaki Binter Merzy Custom Cafe Racer
Foto: Hafizh / Tabloid Motor Plus

Masih ada keinginan lain untuk motor ini? 

Paling hanya kaki-kaki saja yang saya harus diperkokoh lagi supaya terlihat lebih garang.

Deskripsikan karya motor kamu dalam 3 kata?

GANTENG, OLD SCHOOL, COWOK BANGET!

Berteman dengan saya
Instagram : @Andiekasetiawan069


-------
Note.
Yuk ikutan mejeng di The Jounal Kustomgaras.com, dengan mengirimkan cerita tentang motor kamu ke email kustomgaras@gmail.com . Berbagi untuk menginspirasi!
.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Post Ads