Beauty is Pain - Kawasaki W175 Cafe Racer

Beauty is Pain - Kawasaki W175 Cafe Racer

KustomGaras The Journal x Bernard Angriawan

Ceritakan tentang profil diri atau bengkel?

Nama gua Bernard Angriawan, gua ngebangun motor ini di bengkel teman gua “Batakastem” yang beralamat di Pamulang Estate L1/11 Jalan Semangka 4 - Tangerang Selatan.

Merk, tipe motor dan tahun produksi?

Kawasaki W175 tahun 2018.

Mengapa memutuskan untuk ngecustom motor?

Karena gua ingin mempunyai motor yang agak berbeda dari motor yang lainnya dan menurut gua ngecustom motor mempunyai kepuasan tersendiri, yang mana kita bisa buat motor sesuai dengan selera kita.

Beauty is Pain - Kawasaki W175 Cafe Racer

Apa konsep, dan terinspirasi dari apakah?

Caferacer, yang mana gua terinspirasi dari miniatur motor caferacer adik sepupu gua.

Apa saja yang dibikin custom?

Mulai dari pembuatan buntut tawon (hornet) yang mana memang ciri khas caferacer banget, penggantian ban, swing arm, jok dan beberapa ubahan di footstep custom, knalpot, spion, sen, lampu depan-belakang. Ada part-part yang di beli dan memang dibuat sendiri.

Bagian mana yang paling kamu sukai dari motor ini, alasannya?

Bagian hornetnya. Karena menurut gua bagian hornetnya seksi banget.

Beauty is Pain - Kawasaki W175 Cafe Racer

Ceritakan suka-duka pas ngecustom motor?

Suka nya pas motor udah jadi sesuai harapan. Dukanya cuma satu, berhubung gua tinggalnya di Padang, jadi gua ga bisa pantau progress motornya sampai mana hanya bisa lihat foto via whatsapp.

Masih ada keinginan lain yang ingin diterapkan pada motor?

Masih ada, pengen ganti master remnya dan pasang kopling hidrolik.

Beauty is Pain - Kawasaki W175 Cafe Racer

Deskripsikan karya motor dalam 3 kata?

Beauty is pain.


Berteman dengan saya :

Nama / Alias : Bernard.Angriawan
Facebook :
Instagram : @bernardangriawan
Website : -

-------

Note.
Kemon ikutan mejeng di The Jounal Kustomgaras.com, dengan mengirimkan cerita tentang motor kalian ke email kustomgaras@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Post Ads